Tuesday, September 18, 2018

Indonesian Travel - Pantai Indrayanti (Yogyakarta)



English :

Yogyakarta or 'Jogja' is not just a city with a million history, culture and art, but this city of Gudeg keeps many tourist destinations that are able to attract many local and foreign tourists. One of the tours that until now has become the main choice for tourists to spend vacation time is the beach.

There are dozens of beaches in Jogja that can be used as a choice for tourists on vacation, ranging from beaches that are still black sand to white sand. White sandy beaches can be found in the Gunungkidul area, Wonosari, Yogyakarta. While the black sandy beaches can be found in the southern city of Jogja in the Bantul area.

One of the white sandy beaches that until now was not empty of visitors was Indrayanti Beach. This beach is the only beach that is always crowded with tourists from various regions and even countries. Indrayanti Beach will be crowded with visitors when entering the weekend, but on a normal day is also no less crowded.

Price of admission
Indrayanti Beach becomes a beach in Jogja which is a must to visit to spend a weekend with family, friends, or as a gathering place even with colleagues. Beautiful scenery mixed with the roar of the waves there will blend with the fresh atmosphere of the air in the beach area.

For entry tickets to the Indrayanti Beach area, it is very affordable, namely Rp. 15,000, - every person and must pay a vehicle parking ticket of Rp. 4,000 for two wheels and Rp. 15,000 for four wheels.

Route to Location
To go to the location of Indrayanti Beach can be reached by driving approximately 2 hours from the city of Yogyakarta. This 70km distance can go through two routes, namely:
  1. Through Jalan Wonosari: East Ringroad Jogja-Piyungan-Patuk-Wonosari-Karangrejek-Hargosari-Tepus-follow directions to Indrayanti Beach
  2. Via Imogiri Street: Siluk-Panggang-Saptosari-Trowono-Baron-eastward take towards Pantai Pulang Syawal / Indrayanti
From the two choices above, you can choose according to the location of your location when it is located. But if you are a tourist from outside Jogja who wants to visit Indrayanti Beach, from Adi Sutjipto Airport, you can choose the route via Imogiri Road.



Indonesia :

Yogyakarta atau ‘Jogja’ bukan hanya kota dengan sejuta sejarah, budaya, dan seni, namun Kota Gudeg ini menyimpan banyak destinasi wisata yang mampu menarik banyak wisatawan baik lokal maupun mancanegara. Salah satu wisata yang hingga saat ini menjadi pilihan utama para wisatawan untuk menghabiskan waktu berlibur adalah pantai.

Terdapat puluhan pantai di Jogja yang dapat dijadikan pilihan para wisatawan untuk berlibur, mulai dari pantai yang masih berpasir hitam hingga berpasir putih. Pantai berpasir putih dapat ditemukan di daerah Gunungkidul, Wonosari, Yogyakarta. Sedangkan pantai yang berpasir hitam dapat ditemui di selatan kota Jogja yaitu di daerah Bantul.

Salah satu pantai berpasir putih yang sampai saat ini tidak sepi dipenuhi para pengunjung adalah Pantai Indrayanti. Pantai ini menjadi satu-satunya pantai yang selalu ramai dipadati wisatawan dari berbagai daerah dan bahkan negara. Pantai Indrayanti akan dipadati pengunjung ketika memasuki waktu akhir pekan, namun di hari biasa pun juga tidak kalah padat.

Harga Tiket Masuk
Pantai Indrayanti menjadi pantai di Jogja yang wajib untuk dikunjungi untuk menghabiskan akhir pekan dengan keluarga, sahabat, atau sebagai tempat gathering dengan rekan kerja sekalipun. Pemandangan indah bercampur dengan deru ombak disana akan berpadu dengan suasana segar hawa di area pantai.

Untuk tiket masuk ke area Pantai Indrayanti ini sangat terjangkau yaitu Rp 15.000,- setiap orang dan harus membayar tiket parkir kendaraan Rp 4.000,- untuk roda dua, dan Rp 15.000,- untuk roda empat.

Rute Menuju Lokasi
Untuk menuju ke lokasi Pantai Indrayanti dapat ditempuh dengan kendaraam kurang lebih 2 jam dari kota Yogyakarta. Jarak tempuh sejauh 70km ini dapat melalui dua rute yaitu :
  1. Melalui Jalan Wonosari : Ringroad Timur Jogja-Piyungan-Patuk-Wonosari-Karangrejek-Hargosari-Tepus-ikuti arah petunjuk ke Pantai Indrayanti
  2. Melalui Jalan Imogiri : Siluk-Panggang-Saptosari-Trowono-Baron-ke arah timur ambil ke arah Pantai Pulang Syawal/Indrayanti
Dari dua pilihan rute di atas dapat Anda pilih sesuai dengan letak lokasi Anda saat itu berada. Namun jika Anda adalah wisatawan dari luar Jogja yang hendak mengunjungi Pantai Indrayanti, dari Bandara Adi Sutjipto, Anda dapat memilih rute melalui Jalan Imogiri.




Source By : pantainesia.com

No comments:
Write comments